SELEBGRAM.MY.ID, Jakarta – Melansir dari Oscar.go.com, Academy Award of Merit, perhelatan Piala Oscar pertama kali diselenggarakan pada 1929 di Hotel Hollywood Roosevelt, dan disokong Academy of Motion Picture Arts and Sciences
Desain Piala Oscar pertama berupa seorang ksatria yang sedang memegang pedang, berdiri di atas gulungan film. Desain ini dirancang art director dari Metro-Goldwyn-Mayer (MGM), Cedric Gibbons, demi menggambarkan pejuang di industri film.
Gibbons lalu merancang desain baru yang lebih sederhana, tetapi tetap mempertahankan pedangnya. Ia menugaskan seorang pemahat bernama George Stanley untuk membuatnya.
Hasilnya adalah bentuk Piala Oscar yang bertahan hingga kini. Sekarang, Piala Oscar terbuat dari bahan britannium dengan lapisan emas. Sejak 1945, ukurannya pun diperbesar menjadi 34,4 cm dan berat 3,8 kg.
Academy Awards atau disebut juga Piala Oscar adalah penghargaan film Amerika Serikat untuk menghargai karya dalam industri film. Berbagai kategori pemenang diberikan penghargaan berupa sebuah salinan patung oleh Academy Award of Merit, yang lebih dikenal dengan julukan Oscar.
IDRIS BOUFAKAR
Baca: Daftar Nominasi Piala Oscar 2022 Didominasi The Power of the Dog
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari SELEBGRAM.MY.ID di kanal Telegram “SELEBGRAM.MY.ID Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Posting Komentar