Keluarga Kandung Dorce Gamalama Buka Suara Soal Harta Warisan

SELEBGRAM.MY.ID – Husni Thamrin selaku kuasa hukum dari Erlita, saudara kandung mendiang Dorce Gamalama, buka suara mengenai harta warisan. Dia mempertanyakan kenapa aset peninggalan Dorce terkesan dikuasai oleh anak-anak angkatnya.

Sementara Dorce, meski tidak memiliki keturunan, ia memiliki keluarga yang sedarah. Dia pun meminta aset-aset tersebut diserahkan kepada keluarga Dorce yang dianggap lebih berhak atas harta tersebut.

“Kami ingin meminta penjelasan sama Amel (Amelia Mustika, pengacara Dorce) apa dasarnya bahwa anak angkat mendapatkan dari wasiat. Wasiat boleh tapi hanya 1/3 dari total harta. Yang diutamakan adalah keluarga sedarah,” kata Husni Thamrin kepada wartawan Rabu (9/3).

Keluarga sedarah Dorce Gamalama mengaku sudah menjalin komunikasi dengan anak-anak angkat. Namun mengenai masalah warisan mereka tidak mau bicara apapun. Mereka menyerahkan hal ini sepenuhnya kepada pengacara Amelia.

“Selama ini kenapa anak angkat yang selalu dibicarakan untuk mendapatkan porsi, padahal porsi itu sudah jelas hanya 1/3,” keluh Husni Thamrin.

Dia menegaskan, pembagian harta warisan Dorce yang diberikan ke anak angkat sesuai wasiat harus sesuai dengan ketentuan. Jika nantinya tidak sesuai, maka saudara kandung Dorce akan mengambil langkah hukum akan melayangkan gugatan ke pengadilan agama. Tapi apabila ada indikasi pelanggaran hukum pidana, ia mengaku akan memprosesnya secara hukum.

Bagikan:

Posting Komentar

Top Ads

Middle Ads 1

Middle Ads 2

Bottom Ads