
Vanessa Khong bicara soal uang jajan Rp 2 miliar dari kekasihnya, Indra Kenz. Dia menyampaikannya lewat unggahan di Instagram Story, beberapa waktu lalu.
Dalam unggahannya, Vanessa Khong mengatakan bahwa dirinya tidak memerlukan uang dari Indra Kenz.
“Aku enggak butuh atau perlu uang jajan “2M” ataupun berapa pun itulah,” tulis Vanessa Khong.

Vanessa bersyukur karena ia terlahir dari orang tua yang mampu untuk membiayai segala kebutuhannya.
“Aku bersyukur banget dari aku lahir sampai sekarang bahwa orang tua aku mampu dan berkecukupan sekali biayain aku. Dan sebelum kenal dia (Indra Kenz-red) pun aku enggak pernah kekurangan, selalu cukup dan lebih,” tulisnya.
Vanessa baru mengenal Indra Kenz dari awal November 2020. Vanessa menuturkan ia dahulu bukan sosok yang aktif bermain media sosial.
“Dan semenjak kenal, aku baru mulai aktif main socmed,” tulis Vanessa.
Vanessa Khong Pastikan Ia dan Keluarganya Peroleh Kekayaan Bukan karena Indra Kenz

Vanessa mengungkapkan bahwa ia dan keluarganya memperoleh kekayaan bukan dari Indra Kenz. Sebab, Vanessa menyatakan, orang tuanya sudah menggeluti berbagai bisnis.
“Dari property, showroom, resto, bridal, bakery, dan banyak lainnya bahkan dari sebelum aku lahir. So! Kalau ada yang bilang aku and family kaya karena harta dia, itu salah besar,” tulis Vanessa.
Di unggahan lainnya, Vanessa mengungkapkan mengenai konten gerebek rumah Indra Kenz yang ditampilkan di salah satu stasiun televisi.
Vanessa mengatakan rumah yang digunakan untuk konten tersebut adalah tempat tinggalnya bersama keluarga.
“Dan ini semua juga konten, karena orang TV tiba-tiba contact dia mau datang ke rumah. Sedangkan, dia punya rumah, tapi di Medan, dan jadinya pakai rumah yang aku dan keluarga tinggal sejak 2012,” tulisnya.
(*)
Posting Komentar