Akhirnya Terjawab Penyebab Luna Maya Kesakitan hingga Dilarikan ke Rumah Sakit


Luna Maya beberapa waktu lalu bikin panik lantaran terlihat mengerang kesakitan. Kondisi Luna Maya banyak ditanyakan dan bikin khawatir.

Akhirnya koki Bobon Santoso menjawab rasa penasaran itu. Dia mengunggah video saat dirinya melakukan tantangan bareng Luna Maya untuk membuat konten.

Tantangan tersebut adalah memakan keripik Paqui. Paqui adalah keripik super pedas yang berasal dari Amerika Serikat.

"Jadi Luna Maya selamat datang di Mukbang in the Hell. Kita bakal tantang, pernah liat ini? Ini adalah paqui one chip challenge yang sangat berbahaya. Ada satu chip yang berbahaya. ini dari Amerika. Siapa yang paling banyak makan ini," kata Bobon Santoso di awal video yang diunggah di channel YouTube-nya.

Luna Maya meminta izin untuk mencoba keripik tersebut terlebih dulu. Akan tetapi, Luna Maya justru memakan terlalu banyak dan membuat Bobon Santoso panik dan mewanti-wanti Luna Maya.

"Deg-degan gue. Gue nggak maksa ya," ucap Bobon saat melihat Luna Maya makan kripik itu.

Awalnya asyik, Luna Maya tak berapa lama langsung kepedesan dan mengatakan rasanya sangat pahit. Luna Maya terlihat batuk-batuk. Hal itu langsung membuat Bobon panik.

Bobon langsung meminta diambilkan susu atau air hangat untuk menertralisir rasa pedas yang dirasakan Luna Maya.

"Ayo tantangannya apa? Gue pantang menyerah orangnya," ujar Luna Maya.

Bobon yang tak tega melihat Luna Maya ikut makan keripik dan menyatakan dirinya juga tak tahan. Bobon langsung mengalikan untuk memasak saja.

Dia tak jadi melakukan tantangan siapa paling banyak makan keripik pedas itu. Bobon Santoso langsung memasak telur dadar dicampur dengan dua keripik itu.

Selama Bobon memasak, Luna Maya makin merasa kepedesan. Bobon menilai Luna Maya terlalu banyak saat mencoba keripik tersebut.

Ternyata efeknya adalah rasa pedas tersebut bukan hilang justru makin pedas. Ketika telur dadar matang, Luna Maya kembali mencobanya dan ternyata rasa pedasnya semakin menjadi.

"Ini pedas banget sih," ucap Luna Maya berteriak kepedesan dan bangun dari tempat duduknya. Namun, pada saat itu, Luna Maya tersedak dan membuat rasa pedasnya makin parah.

"Argh... sesak napas," kata Luna Maya yang langsung diberi obat semprot untuk pengidap asma.

"Dia punya asma?" tanya Bobon semakin panik dan meminta untuk langsung dipanggilkan ambulans.

Ambulans datang dan langsung membawa Luna Maya yang masih tersadar meski terus mengerang kesakitan. Bobon Santoso sendiri yang mengantarkan Luna Maya ke rumah sakit dengan ambulans.

Bobon Santoso terus meminta maaf kepada Luna Maya.

"Gue minta maaf buat Luna Maya. Maaf Kak Luna. Kak Luna, maaf ya Kak Luna. Udah dulu video kali ini. Gue minta maaf buat Luna Maya. Semoga nggak terjadi apa-apa," ucap Bobon kepada Luna Maya.

Bobon Santoso di akhir video meminta untuk tidak ada yang mencoba makanan itu di rumah.
Bagikan:

Posting Komentar

Top Ads

Middle Ads 1

Middle Ads 2

Bottom Ads