Berperan Sebagai Nike Ardilla, Zoe Abbas Jackson Akui Tak Percaya Diri: Ini Legend Banget

Zoe Abbas Jackson didapuk menjadi pemeran utama Nike Ardilla dalam Nike Ardilla The Series karya sutradara Harris Nizam.

Seperti yang kita tahu, sosok Nike Ardilla sendiri merupakan penyanyi yang terkenal pada masanya, sehingga tak heran membuat masyarakat Indonesia merasa kehilangan pasca ia mengalami kecelakaan tragis.

Demi mengobatkan rindu, Aletta Pictures mengangkat kisah Nike Ardilla sang legenda musik Indonesia 90-an melalui Nike Ardilla The Series.

Selang 28 tahun meninggalnya artis kesayangan Deddy Dores ini, sebuah serial bertajuk Nike Ardilla The Series akan dirilis.

Aktris Zoe Abbas Jackson pun terpilih menjadi pemeran utama, yakni ia berperan sebagai Nike Ardilla.

Zoe Abbas Jackson pun menceritakan proses awal dirinya terpilih menjadi Nike Ardilla dalam Nike Ardilla The Series.

Rupanya, Zoe Abbas Jackson sempat menolak peran Nike Ardilla tersebut.

Halaman Selanjutnya

Hal ini diungkapkan Zoe Abbas di YouTube Ady Sky pada 17 Oktober 2022.

Awalnya Ady Sky bertanya soal project terbaru Zoe Abbas Jackson.

"Sudah main series terbaru nih. Series terbaru apa?" tanya Ady Sky.

"Series terbaru, insya Allah akan mulai produksi sebentar lagi Nike Ardilla The Series," ujar Zoe Abbas sambil tersenyum.

Mendengar jawaban Zoe, Ady Sky pun kaget dan bertanya proses awal Zoe Abbas mendapat peran tersebut.

"Nike Ardilla guys bayangin tuh seorang legend, legend Indonesia lah. Proses awalnya Zoe bisa mendapatkan Nike Ardilla gimana?" kata Ady Sky.

Tak disangka, Zoe Abbas Jackson rupanya menolak untuk berperan sebagai Nike Ardilla.

"Aku awalnya nolak."

"Why?"

"Karena menurut aku berat. Ini legend banget. Aku bahas sama mama, 'Ma, ini either be a good thing or be a bad thing'," kata Zoe Abbas.

"Antara aku, ya ini aku ngomongin tentang aku pribadi, tentang akting aku, aku bakal bagus banget. Everybody would love it atau nggak aku sudah lakuin yang terbaik, tapi orang belum puas, nanti karier aku bye. Itu yang aku pikirin."

"Kayak 'Mam, ini gimana ini mam, aku masih muda ini masa dikasih pilihan seberat ini'. Mama kan super santai ya orangnya. Mama kayak terserah kamu. Tinggal kita tolak. Ya sudah ditolak, oh nggak bisa ya, gitu," cerita Zoe Abbas.

"Awalnya kamu tolak Nike Ardilla?" tanya Ady Sky lagi untuk memastikan.

"Iya, tolak," tegas Zoe Abbas.

"Kok bisa?"

"Kayaknya memang sudah rezeki ya Kak. Dan dari situ aku kayak, akhirnya terus mama bilang, gimana kalau kamu bawa salat. Aku bawa dan akhirnya Ya Allah tolong jauhkan yang buruk, dekatkan lah yang baik."

"Aku sudah nggak spesifik tuh (doanya) soal series ini karena posisinya aku lagi nggak ada project apa-apa."

"Jadi aku pikir kayak ya sudah tolong lancarin rezeki aku, kasih yang terbaik gitu. Tiba-tiba ketemu saja dulu deh sama sutradaranya. Di situ bisa dibahas kok, kalau enggak ya sudah kenal gitu," kata Zoe Abbas.

Kemudian, pemeran Nana dalam sinetron Buku Harian Seorang Istri ini mengatakan bahwa dirinya tidak percaya diri dalam memerankan sosok legendaris Nike Ardilla.

"Aku bilang, aku nggak pede lo. Aku benar-benar not confident at all. Terus, aku dibilang gini, itu yang aku butuh dari kamu."

"Aku butuh seseorang yang memang nggak nggak confidence sama sekali tentang series ini. Karena dengan kamu yang nggak pede sama sekali, kamu akan melakukan yang terbaik."

"Terus aku kayak langsung duh, benar lagi. Terus, ya udah, let's go!" ujar Zoe Abbas.

Zoe Abbas menyebutkan jika trailer Nike Ardilla The Series telah launching dan disaksikan oleh para penggemar Nike Ardilla dan keluarga pelantun Sandiwara Cinta tersebut.

"Launchingnya itu melalui zoom. Zoom kita sama fans-fans Nike Ardila dan sama keluarganya," kata Zoe Abbas Jackson.

Melihat trailer tersebut, Zoe Abbas Jackson merasa terharu karena menurutnya ia sanggup membawakan karakter Nike Ardilla dan sudah memberikan yang terbaik. 

"Aduh, ternyata gue sanggup ya," tutup Zoe Abbas.


youtube image
Halaman Awal
Bagikan:

Posting Komentar

Top Ads

Middle Ads 1

Middle Ads 2

Bottom Ads