Artis ini pasrah melihat rumah mewahnya seharga Rp 13 M terendam banjir.
Barang-barang di rumah mewah artis ini seperti meja kursi, tabung gas di dapur, hingga kulkas dan kipas angin pun ikut terendam.
Penyanyi beken ini sampai harus ngungsi naik perahu karet bersama istrinya. Siapa gerangan?
Melansir Eva pada Jumat 21 Oktober 2022, nasib tragis harus dialami artis asal Vietnam bernama Long Nhat.
Di negaranya, Long Nhat dikenal sebagai penyanyi dan komposer lagu.
Long Nhat memiliki keluarga yang damai dan bahagia.
Ia hidup harmonis bersama seorang istri dan empat anak.
Long Nhat selalu mengatakan bahwa dirinya beruntung memiliki istri yang selalu mengerti dan percaya padanya.
Sang istri juga selalu bersimpati terhadap profesinya di dunia hiburan.
Halaman SelanjutnyaSebelum menjadi penyanyi, Long Nhat hidup dalam keluarga yang kaya tradisi.
Hal tersebut tampak dalam fasad rumah yang ia tinggali bersama keluarganya.
Long Nhat diketahui tinggal dalam sebuah properti mewah di kawasan bernama Hue.
Rumah tinggal Long Nhat memiliki luas 500 meter persegi, dengan taksiran harga mencapai Rp 13 miliar.
Namun rumah mewah itu ternyata tidak bisa membuatnya aman dari musibah banjir.
Baru-baru ini, ketika ia seharusnya merayakan ulang tahun, Long Nhat justru menunjukkan foto-foto rumah mewahnya kebanjiran.
Dalam foto-foto yang dibagikan, terlihat seluruh lantai dasar rumah terendam banjir.
Semua perabotan termasuk meja kursi, tabung gas di dapur, hingga alat elektronik seperti kulkas dan kipas angin terendam air
Kondisi itu nampak begitu miris dan kontras dengan rumah mewah Long Nhat.
Dalam sebuah cuplikan video singkat, terekam pula sang artis harus menggulung celananya ketika berjalan di dalam rumah.
Di foto yang lain, terekam pula momen ketika Long Nhat terpaksa harus mengungsi sementara waktu.
Ia bersama istrinya diungsikan petugas menggunakan perahu sederhana.
Tampak Long Nhat mengemas beberapa barang menggunakan koper.
Ia lantas menaiki perahu bersama sang istri.
Meski terkena musibah, namun istri Long Nhat masih ceria.
Ia tampak tersenyum ketika direkam kamera.
Diketahui rumah itu sendiri terdiri dari tiga lantai dengan banyak ruangan.
Konsep rumah lebih mengusung tema tradisonal dibanding modern.
Meski begitu hunian tersebut adalah tipe rumah yang amat nyaman untuk tempat kumpul keluarga besar.
Rumah tersebut disebutkan sebagai warisan peninggalan orangtua Long Nhat.
Alih-alih membangunnya kembali, Long Nhat lebih memilih merenovasi dengan tujuan menjadikannya tempat untuk menikmati masa tua.
Posting Komentar